BLOGGER TEMPLATES - TWITTER BACKGROUNDS »

Jumat, 03 Desember 2010

Syahrani & The Queen Fireworks






Memproduksi musik yang "ramah telinga" dan "segar". Membawa tema "crossover" yaitu penyatuan warna-warni irama pop, soul, jazzy groove, sentuhan tipis rockn'roll danblues dengan vokal khas Syaharani. Genre "Crossover"memperluas cakupan penikmat musik. Sebuah jembatan lintas aliran musik yang nyata.
Membawa suasana baru dalam dunia rekaman dan pergelaran musik. Berbagi energi lewat lirik dan lagu. Menyikapi segala rasa dalam kehidupan dalam satu harmoni.

Tentang ESQIEF
SQf adalah sebuah tim kreatif. Membuat produksi musik, menggelar pertunjukan/ live show, menggubah lagu dan lirik, aransemen musik dan vokal, film scoring dan semua pengembangan konsep musikal.
Pada 31 Mei 2006 SQf meluncurkan album terbarunya dengan judul : Syaharani and The Queenfireworks "Buat Kamu".
Segala perbedaan aliran musik adalah kekayaan imajinasi dan gambaran kehidupan yang nyata. SQf memperkaya warna dan menghibur penyuka musik.

Tentang Penggagas SQf
Syaharani
Entertainer profesional, merilis 3 solo album jazzy dan satu pop trip-hop (Magma) 2001, mewakili Indonesia di North Sea Jazz festival 2001. Produser album Magma dan Buat kamu (SQf), song writer, vocal arranger. Sebagai bintang tamu dalam Al Jarreau, Dave Koz, Keith Martin dan Yellow Jackets Indonesia concert bersama Fourplay.
Sebagai aktris dalam teater musikal Madame Dasima, Galery of Kisses di TIM Jakarta, film Garasi / produksi Miles Film. Serta membuat theme song dan vocal illustrator film "Betina" produksi 9 Palm Films (pemenang NETPAC Award Festival Film Asia 2006).
Ahmad Fareed
Dikenal dengan nama DIDIT, mampu memainkan beberapa jenis instrumen / multi instrumentalis (gitar, bass, drum dan keyboard). Salah satu pendiri Plastik Band dengan banyak hits berirama altenative rock n' roll yang hangat dan kuat. Menjadi produser beberapa band junior, music programmer dan arranger.
Donni Soehendra
Designer grafis lulusan ITB (Institut Teknologi Bandung), diakui sebagai "Master" gitar, Composer dan arranger. Gitaris Krakatau Band dan telah tampil di sejumlah festival musik dunia. Merilis album solonya "Perjalanan" (2000) Seorang pengajar yang aktif memberi klinik musik dan menyusun kurikulum pendidikan gitar.

Format Konser Musik
Dengan team musisi (komunitas Queenfireworks) yang enerjik dan handal.
Konsep dasar konser publik:
• Tata suara sebagai prioritas utama
• Akustik, semi akustik, elektrik, digital
• Desain panggung modern-retro minimalis

Target Publik
• Usia 18-45 th
• Eksekutif muda
• Penggemar musik lounge
• Penggemar musik chill-out/dance
• Penikmat musik pop hingga jazz
• Remaja setingkat SMU sampai Mahasiswa
• Remaja setingkat SMU sampai Mahasiswa
• Fans Syaharani and The Queenfireworks

0 komentar: