Jika kita punya file yang sangat pribadi tentu merasa khawatir jika computer kita sering digunakan orang lain. Khawatir data-data penting hilang atau dicuri, dan sebagainya. Meskipun folder kita bisa sembunyikan (hidden), tetap saja masih bisa dibuka.
Nah kali ini saya berikan satu solusi untuk melindungi data-data penting di folder kita. Yakni menggunakan software, Instant Lock namanya.
Sesuai namanya, software ini mampu mengunci folder dengan mudah dan cepat, bahkan bisa menghilangkannya dari penglihatan walaupun kita telah mengaktifkan show hidden files. Software Gratis ini bisa Anda Download di sini.
Cara menggunakan Instant Lock:
1. Buka aplikasi Instant Lock.
2. Masukkan password yang Anda inginkan.
3. Klik OK.
4. Klik Add untuk memasukkan folder.
5. Pilih folder yang akan dikunci, lalu klik OK.
7. Sekarang, folder yang dikunci hilang. Folder ini tidak akan kelihatan walaupun kita mengaktifkan show hidden file. Bahkan, jika kita memilih menampilkan file system yang dihidden pun, tetap tidak akan kelihatan.
8. Jika ingin menampilkannya kembali, klik folder yang akan ditampilkan, lalu klik Open.
9. Dengan demikian, folder yang tadi dikunci, bisa dibuka kembali. Kita bisa meng-edit data di dalamnya. (Jika ingin membuka secara permanen, klik Remove)
10. Setelah proses edit selesai jangan lupa simpan datanya. Tutup semua windows explorer.
11. Terakhir tutup Instant Lock. Secara otomatis folder yang kita kunci kembali terkunci dan "hilang".
Sekarang Anda tidak perlu khawatir lagi akan keamanan data penting Anda dari tangan-tangan jahil.
Selasa, 08 Maret 2011
Diposting oleh Ferdi's Music Blog... di 01.38
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
0 komentar:
Posting Komentar